Biasanya Sambel Tempe menjadi bumbu pelengkap nasi uduk, nasi tumpeng, nasi tumpeng dan sebagainya. Rasanya begitu nikmat. Rasa tempenya begitu terasa. Baiklah anda penasaran bagaimana rasanya? Mari kita buat sama-sama aja yuk dalam Resep Sambel Tempe berikut ini :
Bahan-bahan
- tempe,200gram (dipotong dadu kecil-kecil lalu goreng sebentar saja)
- saus tiram, 1 sendok teh
- gula pasir, 1/2 sendok teh
- 3 helai daun jeruk, buang tulang daunnya
- garam, 1/4 sendok teh
- merica bubuk, 1/4 sendok teh
- 1/2 batang daun bawang, diiris halus
- minyak secukupnya tuk menumis
- cabe merah besar, 2 butir
- cabe rawit merah, 2 butir
- bawang merah, 6 buah
- bawang putih, 3 buah
- tomat, 1/2 butir
- Pertama-tama, minyak dipanaskan terlebih dulu. Tumis bumbu halus dan daun jeruk sampai harum.
- Lalu masukan saus tiram, merica bubuk, garam, dan gula pasir. Aduk sampai rata.
- Setelah itu tempe dimasukan, masak sampai bumbunya meresap.
- Masukan irisan daun bawang, aduk sebentar lalu angkat.
- Sambal tempe siap disajikan.
Semoga bermanfaat.
Resep Sambel Tempe
4/
5
Oleh
Unknown